Artikel Blog

6 Tips untuk Meningkatkan Kosakata bahasa Inggris

Salah satu pertanyaan yang paling sering ditanyakan murid kepada saya adalah “Bagaimana carameningkatkan kosakata bahasa Inggris?” Untuk itulah saya, saya akan berbagi tips mudah yang bisa Anda praktikkan sendiri.

Dengan memperluas pengetahuan dan kosakata, Anda dapat berkomunikasi dengan lebih jelas. Selain itu, mempelajari kata baru adalah aktivitas yang menyenangkan karena bisa dilakukan bersama orang-orang di sekitar Anda. Tantang teman dan  anggota keluarga untuk belajar kata-kata baru bersama. 

1. Baca, Baca, dan Baca.
Semakin banyak Anda membaca, seperti novel, majalah dan surat kabar, semakin banyak kata yang akan Anda pelajari. Saat Anda membaca dan menemukan kata baru, coba pelajari makna dari kalimat tersebut dan carilah artinya di kamus. Tulis kata-kata baru yang Anda temukan. Dengan begitu, kosakata Anda akan meroket.

2. Gunakanlah kamus dan ensiklopedia. 
Cari versi apapun yang Anda sukai, baik berupa cetak, perangkat lunak ataupunmedia daring. Kamus yang berkualitas seratus kali lebih baik dibandingkan penerjemah Google. Kapanpun Anda menemukan kata baru, cari artinya di dalam kamus untuk mengetahui cara pengucapan dan maknanya. Gunakan ensiklopediuntuk mencari antonim dan sinonim dari kata atau frase tersebut.

3. Buatlah kamus sendiri.
Ini adalah ide yang sangat baik untuk menulis kata baru yang Anda temukan. Dengan menuliskannya, Anda akan lebih cepat mengenal kata baru yang Anda temui. Selain itu, kamus pribadi juga akan meningkatkan rasa percaya diri Anda untuk belajar lebih bayak kata baru.


Berbicara dengan orang lain dapat membantu Anda untuk menemukan kata baru. Seperti membaca, ketika mendengar kata yang baru, jangan lupa untuk menuliskannya sehingga Anda dapat mempelajarinya nanti.
4. Pelajari satu kata setiap hari.
Ini adalah teknik yang digunakan banyak orang untuk menambah kata baru.

5. Gunakan permainan.
Cari permainan kata yang menantang sehingga Anda dapat menemukan kata baru.  Contohnya, puzzle, anagrams, scrabble, acak kata, dan boggle.

6. Terlibatlah dalam percakapan.
Berbicara dengan orang lain dapat membantu Anda untuk menemukan kata baru. Seperti membaca, ketika mendengar kata yang baru, jangan lupa untuk menuliskannya sehingga Anda dapat mempelajarinya nanti. 

Kunci untuk meningkatkan kosakata Anda lebih baik ada ditangan Anda.  Dengan menggunakan tips dari artikel ini, Anda seharusnya bisa menemukan cara untuk menguatkan penggunaan Bahasa Inggris Anda. Selain itu, Anda harus berlatih untuk menggunakan kata baru tersebut, baik dalam tulisan maupun lisan. Semoga berhasil!

 

Penulis: P Hamka, S.Pd (Guru SMPN 2 Dua Pitue)