Alhamdulillah... Pagi tadi telah dilaksanakan Kampanye Anti Bullying (Perundungan) terhadap Peserta didik UPT SD Negeri 10 Benteng. Selasa, 3 Oktober 2023.
Sebagai mana yg difahami bahwa Bullying adalah segala jenis penindasan atau kekerasan, yang kadang dilakukan secara sengaja oleh satu orang atau kelompok yang lebih kuat. Tujuan dari bullying ini sendiri untuk menyakiti orang lain dan dilakukan terus menerus.
Secara garis besar, perilaku Bullying yg sering terjadi pada lingkungan sekolah berupa tindakan mengancam, mempermalukan, mengganggu, memberi panggilan nama, merendahkan, intimidasi, memaki, dan menyebarkan gosip buruk.
Kadang Pelaku Juga mendorong, menendang, menjambak, memukul, mencakar, mencubit, memeras, mengunci seseorang dalam ruangan, hingga menghancurkan barang milik orang lain.
Olehnya itu, semoga dengan Kampanye anti bullying bisa memahamkan peserta didik akan bahaya dari perilaku kurang terpuji tersebut. Insya Allah dgn kolaborasi Bapak/Ibu guru melakukan sosialisasi anti bully dikelas masing-masing, maka hal itu bisa diminimalisir.
Barakallahu fiikum....